Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget Atas Posting

IDCloudHost | SSD Cloud Hosting Indonesia

Masjid At-Taqwa, Masjid yang nyaman di lingkungan Rindam IV Diponegoro kota Magelang

Di masa pandemi Covid-19 seperti sekarang ini masih banyak fasilitas umum yang belum di buka untuk umum, Salah satunya adalah Masjid dan sekolah. Terutama di daerah dengan tingkat penularan Covid-19 tinggi atau zona merah. 

Alhamdulillah, Kota Magelang fasilitas umum khususnya Masjid telah di buka kembali untuk umum, tentunya dengan standar protokol kesehatan yang ketat seperti pakai Masker, Cuci Tangan, Jaga jarak antar jamaah sampai pengecekan suhu tubuh dengan Thermo Gun.

Dan salah satu Masjid di Kota Magelang yang ketat menerapkan protokol Kesehatan dengan ketat adalah Masjid At-Taqwa Rindam IV Diponegoro, Karena hampir semua jamaahnya adalah anggota Rindam IV sendiri. Di pintu gerbang masuk Masjid juga ada spanduk peringatan bagi jamaah yang akan masuk Masjid wajib memakai Masker.

Masjid At-Taqwa Rindam IV Diponegoro sangat nyaman untuk beribadah, Masjidnya sangat bersih, Karpetnya wang dan terpelihara dengan baik. Dan terdapat Sutrah (Pembatas) untuk shalat, Dan ini tidak banyak di temukan di masjid-masjid lain di kota Magelang. 

Sutrah sendiri adalah penghalang yang artinya segala sesuatu yang berdiri di depan orang yang sedang shalat, dapat berupa tongkat, tanah yang di susun, atau semacamnya untuk mencegah orang lewat di depannya. 

Sutrah Sunnah yang mulai luntur di tengah kaum muslimin sekarang terkait ibadah shalat. Nabi Shalallahu alaihi wassalam bersabda " jika kita mengerjakan shalat maka shalatlah dengan menghadap Sutrah dan mendekatlah padanya" (HR.Abu Dawud 698, di shahihkan oleh Syaikh Albani dalam Shahih Abi Dawud).

تعليقان (2) for "Masjid At-Taqwa, Masjid yang nyaman di lingkungan Rindam IV Diponegoro kota Magelang"